APB Bersama GERDAPALA Laksanakan Kerja Bakti di TPU.
https://cendekia-pedia.blogspot.com/2017/04/apb-bersama-gerdapala-laksanakan-kerja.html
JATIMAKTUAL, BONDOWOSO,- Sebagai penanaman rasa peduli pemuda-pemudi terhadap lingkungan Desa, yang tergolang dari, Aliansi Pemuda Binakal (APB) bersama Gerakan Pemuda Pecinta Alam (GERDAPALA) melakukan bersih-bersih di Tempat Pemakaman Umum (TPU) tepatnya di Desa Binakal Kecamatan Binakal Kabupaten Bondowoso, Minggu (16/04/2017).
Kegiatan tersebut bermaksud untuk menanamkan rasa sosial kepada pemuda sekitar untuk peduli terhadap lingkungan.
Demikian disampaikan oleh Musawir selaku anggota GERDAPALA yang kebetulan berasal dari Desa tersebut, bahwa kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk rangsangan kepada pemuda desa untuk terlibat dalam menjaga lingkungan.
"Kegiatan ini kita lakukan sebagai bentuk penanaman nilai kepedulian kepada pemuda Desa untuk peduli terhadap lingkungan, seperti halnya bersih-bersih TPU ini," ujar Musa sapaan akrabnya.
Hal tersebut mendapat respon positif dari tokoh masyarakat setempat, salah satunya H. Lutfi selaku ketua Majelis Wakil Cabang (MWC) NU kKcamatan Binakal mengatakan, kegiatan semacam ini sangat positif.
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan semacam ini, apalagi dipelopiri oleh para pemuda desa", pungkas Lutfi.
Pihaknya berharap, kegiatan semacam ini harus selalu dilakukan secara berkelanjutan.
"Kegiatan semacam ini adalah bagian dari kepedulian terhadap lingkungan yang harus dilakukan secara terus menerus," harapnya.
Bu Su salah satu warga setempat merasa senang dan bangga dengan kegiatan yang dilakukan pemuda ini.
"Guleh senneng ka nak kanak ngudeh nikah cong, karnah kobhuren se awalah rombuh bisa dheddih bherse (saya senang dengan para pemuda ini, karena TPU yang awalnya dipenuhi rumput liar akhirnya menjadi bersih)," Akunya penuh haru.
Pewarta : Afif
Editor : Faisol