Ngeri.! Jembatan Ini dibiarkan Roboh Selama Bertahun-tahun.

JATIMAKTUAL, PAMEKASAN,- Sangat mengenaskan, melihat kondisi jembatan ambruk dan Rapuh di Dusun Sumber Serreh Desa Tangengser Kecamatan Waru Pamekasan Madura Jawa Timur, yang sudah beberapa tahun dibiarkan, padahal jembatan yang berada di atas sungai itu Sangat berpotensi bahaya bagi warga yang melintas, sayangnya. Kepedulian dari Pihak Pemerintah sampai saat ini masih nihil, seolah tidak tau menahu terhadap kondisi jembatan.

Informasi yang dihimpun jatimaktual.com, keberadaan jembatan yang terbuat dari pohon bambu yang saat ini sudah roboh memang sudah lama rapuh, tapi sama sekali masih belum ada tanggapan dan perhatian dari pihak pemerintah, padahal jalan dan jembatan tersebut dilintasi warga, bahkan di sekitar itu ada sepsang suami istri beserta orang tuanya yang sudah tua dan anak-anaknya yang masih kecil-kecil.

Disamping itu ada warga yang berprofesi sebagai Guru di salah satu lembaga Pendidikan yang juga kesulitan untuk melintasi jembatan tersebut, sehingga untuk menghindari bahaya, Guru itu terpaksa melintas dijalan yang lebih jauh, yang tentynya memakan waktu lama untuk tiba di sekolah dan tidak menutup kemungkinan akan mengganggu terhadap Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

Rusaknya jembatan itu sebenarnya sudah dilaporkan oleh warga kepada salah satu Wakil Rakyat (DPRD) Namun belum ada reaksi apa-apa. Warga setempat berharap pihak pemerintah lebih memperhatikan nasib warganya.

" kalau memang gak bisa untuk proyek setidaknya ada bantuan dari kepala desa." ujar Bu Jum warga setempat.

Apalagi saat ini sudah ada Dana Desa sehingga Pihak Pemerintah Desa lebih mudah untuk menyiasati dan menganggarkannya demi kenyamanan masyarakat. Tinggal sejuah mana kepedulian pihak Pemerintah terhadap warganya sendiri.

Hingga berita ini diturunkan, masih belum dikonfirmasi ke Pihak Terkait, seperti apa tindakan selanjutnya.

Pewarta. Muhri Andika.

Posting Komentar

emo-but-icon

Hot in week

Recent

Comments

item